Fire and Rescue Challenge PT Badak 2013

Fire and Rescue Challenge PT Badak 2013 adalah lomba pemadam kebakaran dan penyelamatan rutin yang diselenggarakan PT Badak NGL. Lomba ini diselenggarakan setiap bulan februari dalam rangka peringatan bulan K3. Biasanya lomba ini diselenggarakan di Stadion LNG Badak Town Center.

Untuk tahun ini lomba diadakan pada hari sabtu tanggal 16 februari 2013. lomba diadakan dalam dua kategori yaitu kategori antar-instansi dan kategori antar departemen internal PT Badak NGL. untuk kategori antar instansi sebagian pesertanya adalah petugas pemadam kebakaran perusahaan - perusahaan di wilayah kota Bontang seperti PT PKT, Indominco Mandiri, KPA, KPI, Kitadin dan lain lain dan ada juga peserta yang berasal dari luar Bontang seperti Pertamina Jakarta. Sementara untuk kategori antar Departemen peserta yang mengikuti lomba adalah Operation, Maintenance, HRD, Technical, Den Arhanud Rudal, Kodim 0908, LNG Academy dan lain lain.

Untuk lomba kali ini skenarionya adalah pada saat beroprasi, salah satu process tower tersambar petir dan menyebabkan kebakaran pada tower dan drum bensin yang berada di dekat tower. Salah satu operator yang berada di tower tersebut terjatuh dan dicurigai mengalami patah kaki bagian kiri dan berada dalam kondisi kritis. Tugas dari peserta adalah melakukan pemutusan aliran gas yang menuju ke tower, melakukan pemadaman di tower dan drum, dan mengevakuasi korban.

Lomba kali ini juga terdiri dari beberapa rintangan, yaitu papan jembatan, restok berganda, dan lain lain. Dalam lomba ini yang menjadi aspek penilaian adalah teknik, kecepatan, dan keselamatan

Tim LNG Academy bersama PJS Senior Manager HRD Department (kiri)

para penonton dan suporter masing masing tim
suporter dari tim PT PKT
para juri

Drum bensin yang harus dipadamkan

Tower yang harus dipadamkan


peserta memadamkan drum bensin dengan apar
peserta memadamkan drum bensin dengan kain basah


Tim firefighting dari PT Kitadin


Tim LNG Academy sesaat sebelum lomba dimulai
Rintangan pertama, papan jembatan
Rintangan kedua, restok berganda

rintangan ke empat

pergantian mode spray ke mode jet
memadamkan tower


Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Fire and Rescue Challenge PT Badak 2013"

Post a Comment